News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Selamat Dicky Jarden Jadi Ketua BKPB MPW Pemuda Pancasila Provinsi Jambi

Selamat Dicky Jarden Jadi Ketua BKPB MPW Pemuda Pancasila Provinsi Jambi

                                                          Ketua Badan Kesehatan Penanggulangan Bencana (BKPB) MPW Pemuda                                                              Pancasila Provinsi Jambi, Dicky Jarden.


KOTA JAMBI – Sejumlah kalangan mengucapkan selamat dan sukses atas ditetapkannya Dicky Jarden sebagai Ketua Badan Kesehatan Penanggulangan Bencana (BKPB) MPW Pemuda Pancasila Provinsi Jambi.

Penetapan Dicky Jarden ini dilaksanakan dalam rapat pleno III pengurus MPW Pemuda Pancasila Provinsi Jambi, yang dipimpin langsung Ketua MPW Pemuda Pancasila, Adri SH MH, dihadiri Sekwil Taufan Junaidi SE dan sejumlah pengurus lainnya.

Dicky Jarden kepada radartanjab.co.id Jum’at malam (18/08/2023) mengatakan, dirinya sebagai kader siap menjalankan amanah organisasi yang diberikan kepadanya. ‘’Saya siap menjalankan amanah organisasi sebagai Ketua Badan Kesehatan Penanggulangan Bencana (BKPB), ‘’ungkapnya.

Dicky Jarden mengaku, langkah awal yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat akan melaksanakan konsolidasi dan pelatihan. ‘’Mohon do’anya saya bersama tim bisa melaksanakan amanah ini dengan baik, ‘’ungkapnya.

Dicky juga berharap, dengan kehadiran Ketua Badan Kesehatan Penanggulangan Bencana (BKPB) bisa memberikan konstribusi positif ditengah-tengah masyarakat. ‘’Kita berharap, dengan kehadiran BKPB ini bisa berkontribusi di tengah-tengah masyarakat, ‘’tukasnya.

Sementara itu Ketua MPW Pemuda Pancasila Provinsi Jambi, Adri SH MH mengharapkan, dengan ditetapkannya Dicky Jarden sebagai Ketua Badan Kesehatan Penanggulangan Bencana (BKPB) MPW Pemuda Pancasila Provinsi Jambi bisa menjaga amanah dengan baik. Selain menjaga amanah, juga bisa memberikan mamfaat bagi masyarakat.  (yasminsimamora)


Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar