Kabid Pelayanan RS Daud Arif Kuala Tungkal Meninggal Karena Sakit
KUALATUNGKAL – Kepala Bidang Pelayanan RS KH Daud Arif Kualatungkal, Hartati Marzuki tutup usia pada Sabtu sore 30 Januari 2021. Almarhumah meninggal dunia diusia 55 tahun setelah sebelumnya dirawat akibat sakit.
Direktur RS KH Daud Arif
Kualatungkal, dr H Elfry Syahril MARS Kepada Radar Tanjab Sabtu malam
mengatakan, Kepala Bidang Pelayanan RS KH Daud Arif meninggal dunia akibat sakit.
Sebelum meninggal dunia, Almarhummah sempat dirawat 3 hari di RS KH Daud Arif.
"Sempat Dirawat 3
hari, meningal dunia karena sakit, ‘’ungkap dr Elfry Syahril.
Peristiwa ini menambah
jumlah tenaga kesehatan RS KH Daud Arif yang terpapar covid 19 menjadi 16 orang
selama merebaknya virus tersebut. Senin lalu Dirut RS KH Daud Arif kepada Radar
Tanjab mengutarakan, bahwa jumlah tenaga kesehatan yang terpapar covid 19 ada
15 orang.
"Tenaga kesehatan
yang terpapar covid 19 merupakqn perawat, bidan, pegawai Radiologi dan
Labor", ungkap dr Elfry Syarhil. (WLA)
Posting Komentar