HPN 2021, Koran RADAR TANJAB Gandeng Dinkes dan RSU KH Daud Arif Gelar Donor Darah
KUALATUNGKAL
- Momentum memperingati Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2021 ditengah pandemi
covid 19, tidak menyulutkan semangat insan pers untuk menyemarakkan even
tahunan tersebut.
Salahsatunya kegiatan
bhakti sosial donor darah dan pengobatan gratis yang akan diselenggarakan Koran
RADAR TANJAB. Kegiatan bakal berlangsung Senin 15 Februari 2021 mendatang di
kantor Koran RADAR TANJAB berlokasi di Jalan Sri Soedewi Maschun Sofwan, Kuala
Tungkal.
Donor darah dan pengobatan
gratis yang menargetkan terkumpul 40 kantong darah dari pendonor, mendapat
dukungan penuh oleh sejumlah pihak. Pihak yang turut andil menyemarakkan bhakti
sosial tersebut yakni, pihak Dinas kesehatan Tanjung Jabung Barat dan pihak
Rumah Sakit KH Daud Arif Kuala Tungkal.
Dukungan itupun
diungkapkan langsung oleh Dirut RS KH Daud Arif, dr H Elfri Sahril MARS yang
dijumpai Koran RADAR TANJAB pada Senin siang 25 Januari 2021. Elfri Sahril
menyampaikan kesiapan Pihak Rumah Sakit RS KH Daud Arif dalam bhakti sosial
donor darah dan pengobatan gratis. Elfri Sahril menambahkan "Selain
peralatan yang dibutuhkan, sejumlah tenaga medispun akan kita kerahkan".
Ditempat terpisah, Kepala Dinas
Kesehatan Tanjung Jabung Barat, dr. Hj Andi Pada M.Kes melalui Sekretaris
Dinas Kesehatan, dr Johannes J Sitorus di ruang kerjanya Senin pagi juga menyampaikan
hal yang sama, pihak Dinas Kesehatan mendukung kegiatan mulia tersebut. "
Harus mengutamakan protokol kesehatan dengan ketentuan yang sudah
ditetapkan", ungkapnya kepada Koran RADAR TANJAB.
Sementara itu Penanggung
jawab kegiatan yang juga General Manager/Pemimpin Redaksi Koran RADAR TANJAB,
Yasmin Simamora mengutarakan, selain menggandeng Dinas kesehatan Tanjung Jabung
Barat dan Rumah sakit plat merah tersebut, Koran RADAR TANJAB juga menjalin kerjasama dengan
sejumlah instansi pemerintahan, termasuk Polres Tanjungjabung Barat, Kodim 0419/Tanjab,
perbankan yakni Bank 9 Jambi dan pihak swasta. Sejumlah pihak itu, nantinya
mengirimkan perwakilan untuk mendonorkan darahnya.
‘’Sejumlah instansi, sudah
menyatakan kesiapannya mengirim staf dan karyawannnya untuk mengikuti donor
darah, ‘’ucap sejumlah Kepala OPD yang sempat ditemui.
Bhakti Sosial yang akan digelar
dengan mematuhi protokol kesehatan, juga
bakal dihadiri oleh orang nomor satu di Tanjungjabung Barat. Selain Bupati
Tanjungjabung Barat aktif, DR Ir H Safrial MS yang bakal hadir, kegiatan
tersebut nantinya juga akan dihadiri oleh Bupati Tanjungjabung Barat terpilih
pada pemilikada 9 Desember 2020, Drs H Anwar Sadat MAg - Hairan SH. (wil)
Posting Komentar