News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Drs Vouke Lontaan, Kembali Pimpin PWI Sulawesi Utara

Drs Vouke Lontaan, Kembali Pimpin PWI Sulawesi Utara



MANADO - Drs Voucke Lontaan akhirnya terpilih kembali sebagai Ketua (PWI) Persatuan Wartawan Indonesia  Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) untuk periode (2021-2026) dalam Konferensi Provinsi PWI Sulut. 

Mulai pada sidang pembahasan Tatib melalui via zoom, yang digelar Minggu (28/3), hingga proses pemilihan Ketua pada Senin (29/3/2021) kemarin, Dari 169 daftar pemilih tetap (DPT), ada 130 pemilik suara yang hadir,  Voucke mendapatkan 111 suara, sedangkan Aswin hanya didukung oleh 16 suara dan 3 kertas suara sisa dinyatakan rusak oleh pimpinan sidang.

Sementara dalam Konferensi itu, Jemmy Saroinsong yang diketahui sebagai mantan Sekretaris PWI Sulut periode 2015-2020, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Dewan Kehormatan PWI Sulut.

Awalnya, Konferensi yang dihadiri langsung Ketua Umum (Ketum) PWI Pusat, Atal S Depari dan ratusan peserta sidang itu dihujani interupsi.

Suasana Konfrensi ini bahkan sempat diwarnai kericuhan  pada agenda pemilihan yang dilaksanakan di Aula Mapalus, Kantor Gubernur Sulut.

Meski begitu, suasana Konferensi yang mengagendakan pemilihan Ketua PWI Sulut dan Ketua Dewan Kehormatan itu berlangsung aman hingga menghasilkan kepemimpinan yang baru.

Usai terpilih, Voucke Lontaan mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota PWI Sulut yang sudah mempercayakan dirinya kembali menakhodai PWI Sulut.

“Terima kasih banyak kepada teman-teman, baik yang sudah memilih ataupun tidak. Organisasi ini milik kita semua, mari kita bersatu untuk kemajuan PWI Sulut,” ungkap wartawan Media Indonesia itu.

“Saya juga mengucapkan terima kasih buat Pak Ketum Atal S Depari dan Zulkifli Gani Ottoh SH sebagai Ketua Bidang Organisasi PWI Pusat yang sudah menghadiri Konferensi ini. Support dari PWI Pusat sangat kami butuhkan di daerah,” tukas Voucke.

Sementara, Ketum PWI Pusat Atal S Depari ketika sambutan meminta kepada Ketua PWI Sulut terpilih untuk membawa organisasi wartawan tertua di Indonesia ini ke arah yang lebih baik di Sulawesi Utara.

“Banyak selamat untuk Voucke Lontaan dan pengurus lainnya. Berikan yang terbaik supaya kita bisa menciptakan para wartawan yang benar-benar berkompeten,” tukasnya.

Diketahui, usai pelaksanaan Konferensi tersebut dilaksanakan penunjukan Tim Formatur yang bertugas untuk menyusun struktur PWI Sulut Periode 2021-2026.

Hadir dalam Konferensi tersebut, anggota PWI Sulut serta PWI Kabupaten/Kota se Sulut serta peninjau. (adrian/sumber humas PWI Pusat)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar