News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

DPD HIPKI Provinsi Jambi Kerjasama dengan Kesbangpol Provinsi Jambi Gelar Seminar

DPD HIPKI Provinsi Jambi Kerjasama dengan Kesbangpol Provinsi Jambi Gelar Seminar

Fhoto bersama Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Jambi, HM Mukti bersama Pengurus DPD HIPKI Provinsi Jambi usai pelaksanaan seminar


KOTA JAMBI - DPD Himpunan Penyelenggara Pendidikan Kursus Indonesia (HIPKI) Provinsi Jambi, kerjasama dengan Badan Kesbangpol Provinsi Jambi, Senin (31/08) menggelar seminar sehari. 

Seminar sehari dibuka secara resmi oleh Kakan Kesbangpol Provinsi Jambi, M Mukti Senin(31/08) di Hotel Shang Ratu, Kota Jambi. 

Turut mendampingi Ketua DPD HIPKI Provinsi Jambi, Drs Erwin Arifin, Kabid OPK dan LP, Atma Jaya.

Dikatakan oleh Mukti, Pemerintah Provinsi Jambi melalui Kesbangpol Provinsi Jambi telah menganggarkan dana untuk kerjasama dengan organisasi kemasyarakatan dan atau lembaga dalam bidang politik.

"Kegiatan yang diselenggarakan berupa seminar, sosialisasi, pelatihan yang berhubungan dengan Kesbangpol sesuai dengan Permendagri no 58 tahun 2017,"jelasnya.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengoptimalkan penyelenggaraan pemerintahan dan sinergitas antara Pemerintah Provinsi Jambi dengan ormas dalam bidang politik dan pemerintahan umum.

"Kerjasama ini menjadi mitra dan juga meningkatkan partisipasi dan peran organisasi kemasyarakatan,"ujarnya.

Pemerintah Provinsi Jambi, berharap kepada seluruh peserta untuk serius mengikuti dan melaksanakan kegiatan ini serta pro aktif dalan tanya jawab.

Ditambahkan oleh Erwin Arifin, Dengan kerjasama yang sudah terjalin antara DPD HIPKI sangat menyambut baik.

Dengan mengambil tema peran strategi HIPKI dalam penguatan bela negara pasca Covid-19 dan new normal.

Peserta yang mengikuti seminar ini ada sebanyak 60 orang dari lembaga kursus dan pelatihan, ormas, pusat kegiatan belajar masyarakat serta tokoh masyarakat.

"HIPKI ini organisasi profesi kursus dan pelatihan, yang sangat dekat berhadapan langsung dengan pemberdayaan masyarakat untuk berbagai bidang ketrampilan kecakapan hidup,"urainya.

HIPKI sendiri mempunyai tenaga profesional yang bersertifikat sesuai dengan bidang keahliannya seperti instruktur komputer, tata rias, instruktur batik.

"HIPKI menaungi 403 lembaga dengan jumlah anggota lebih kurang dari 4000 orang dengan jumlah kelulusan per program 1000 Orang per tahun yang tersebar di 11 kabupaten dan kota se-Provinsi Jambi, "tegasnya. (asm/adv)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar